Rabu, 21 Oktober 2009

Gosip Atau Fakta ! Google Akan Menghapus Pagerank !


Sering nonton infotainment di tivi ?. Tayangan yang khusus membahas tentang gosip dunia selebriti.Biarpun gosipnya sudah basi. Hanya itu-itu saja. Kalau nggak tentang artis kawin,ya artis cerai.Tapi hebatnya,penonton (terutama ibu-ibu) seakan ga pernah bosan. he..he..

Eits,dan ternyata gosip nggak hanya dimonopoli oleh dunia kawin-cerai. Kali ini sebuah gosip datang dari salah satu selebriti dunia maya yang paling terkenal. Mbah Google. Ya,beberapa hari terakhir ini Mbah Google menghadirkan sebuah sensasi baru yang sukses ”memanaskan” dunia maya. Konon, Mbah Google akan menghapus sistem Pagerank ! Nah lo !


Gosip ini sendiri awalnya berasal dari Webmaster Tools. Sebuah situs milik Google yang digunakan untuk mencatat statistik website kita. Nah,beberapa waktu yang lalu (saya tidak tahu kapan tepatnya) Ada seorang site owner yang berkata di forum kalau dia tidak bisa menemukan Pagerank milik situsnya di Webmaster Tools. Saya juga sempat mengeceknya,dan memang benar tidak terlihat. Begitu juga kata teman-teman yang lain.

Waduh, seketika ini menjadi topik yang ”hot”. Hampir semua forum yang saya kunjungi memiliki Thread Khusus yang membahas hal ini. Ada apa gerangan ? Apa Google benar-benar akan menghapus sistem Pageranknya ? Dan sebuah fakta lagi, Google belum melakukan update major Pagerank lagi sejak bulan Mei 2009, (hanya ada beberapa update minor di bulan-bulan berikutnya) Mungkinkah karena Mbah Google sudah tua,lalu penyakit pikun nya kambuh sehingga lantas dia lupa melakukan update lagi ? (ngaco nih..he..he..)

Di tengah kebingungan yang melanda dunia maya, muncullah seorang bule yang bernama Susan Moskwa . Dari namanya,tampaknya dia cewek. Tapi saya kurang tahu,mbak Susan cantik apa enggak (ga ada hubungannya ..he..he..) Mbak Susan Moskwa ini bukan PNS tapi seorang pegawai Google. Dia memberi klarifikasi di sebuah Forum :

Susan Moskwa (Google Employee)
We've been telling people for a long time that they shouldn't focus on PageRank so much; many site owners seem to think it's the most important metric for them to track, which is simply not true. We removed it because we felt it was silly to tell people not to think about it, but then to show them the data, implying that they should look at it. :-)


Akhirnya,dengan mengeluarkan seluruh kemampuan Bahasa Inggris saya dan membaca kamus 1.000.000 kata yang lengkap. Saya bisa mengerti inti dari pernyataan mbak Susan Moskwa. Kira-kira intinya begini:

Kami (Google .inc) sudah sejak lama menjelaskan kepada orang-orang agar tidak terlalu banyak fokus pada Pagerank. Banyak pemilik situs yang berpikir itu (Pagerank) adalah bagian yang paling peenting untuk mereka ketahui (di Webmaster Tools). Kami menghapus (bagian pagerank di webmaster tools) karena kami merasa perlu untuk menjelaskan agar orang-orang tidak terlalu memikirkannya bla..bla..bla..

Maaf kalau terjemahannya kurang tepat.Soalnya saya bukan bule. Tapi dari pernyataan Mbak Susan Moskwa tadi, sudah dapat diketahui kalau Google tidak benar-benar menghapus sistem Pagerank ( fiuuh,.. syukur deh..). hanya ada sedikit perubahan di Webmaster Tools. Berarti para pengusaha (biar keren) link dan review masih bisa bernafas lega. Namun,berdasarkan pernyataan di atas,saya rasa dalam waktu dekat akan ada sebuah gawe besar (mungkin sebuah Update) ato sejenisnya. Jadi sedikit saran dari saya, Jangan dulu membeli domain ber-pagerank sampai akhir bulan ini. Siapa tahu Google akan melakukan update Major.

Itulah suka-dukanya menjadi pengusaha link dan review yang sangat mengandalkan Pagerank dalam kelancaran bisnisnya.Sedikit saja Google melakukan perubahan,maka efek yang terasa akan sangat besar. Mungkin ini saatnya untuk mulai mencari lahan bisnis yang baru.Ada ide lain?



19 komentar:

heru on 22 Oktober 2009 pukul 07.23 mengatakan...

wah masih nol nich mas pagerank saya hehe, thanks ya mas atas infonya
salam sukses

Deka on 23 Oktober 2009 pukul 10.11 mengatakan...

Mungkin saya sependapat dengan Neng Susan itu (anggap aja orang sunda,hehe) Hampir semua owner yang berorientasi bisnis online akan mengejar mati-matian Page Rank dengan cara apapun, sehingga slogan "kontent is the king" banyak terabaikan, Buktinya sudah banyak dan saya kira Ooom juga sudah sangat paham sekali. Jadi wajar saja selain mau memperbaiki sistem pengidexan, google juga kemungkinan nanti akan menghapus page rank. So buat saya sendiri tidak jadi masalah toh masih banyak lahan bisnis online yang bisa digarap.

Financial Adviser on 23 Oktober 2009 pukul 10.23 mengatakan...

ternyata hanya gosip belaka
kalo ampe dihapus...
masa cuman alexa doang yang bekerja

berita unik on 23 Oktober 2009 pukul 10.24 mengatakan...

wah kalo dihapus...ga isa nge-repiw lagi dunkz

Aneka tips on 23 Oktober 2009 pukul 11.28 mengatakan...

Ckckckck....kiran google udah ngepus pagerank,, :D

Rezky Pratama on 24 Oktober 2009 pukul 16.26 mengatakan...

benar,kalo diapus,apes dunk aku

belajar blog on 25 Oktober 2009 pukul 10.34 mengatakan...

hanya gosip semata
coz ampe sekarang google blon update PR

Action Figure Toy on 25 Oktober 2009 pukul 10.35 mengatakan...

wah kalo ngebaca komennya mas Deka, koq saya malah jadi takut juga yah

admin on 26 Oktober 2009 pukul 15.45 mengatakan...

@ Deka : Setuju, Dunia internet ga seluas daun kelor :D

sumartono on 26 Oktober 2009 pukul 19.05 mengatakan...

Gosip atau fakta, semoga tidak berpengaruh....yang penting tetap ngeblog kawan..

nia on 26 Oktober 2009 pukul 21.00 mengatakan...

yang penting masih bisa update blog ..

salam kenal yaaa

afwan auliyar on 27 Oktober 2009 pukul 04.16 mengatakan...

wah ada untung ruginya dunks ..
klo job review berdasrkan itu, maka PR akan tetp trus dan yg ber PR 0 gak naek2 .. hiks2 :(

Deka on 27 Oktober 2009 pukul 19.12 mengatakan...

@ Syd : daun kelor ? udah lama gak dengernya om. hehehe udah semingguan nie, belum ada update juga. lagi sibukkah..? atau jangan2 lagi sakit nie..?

MasWienNews.Com on 28 Oktober 2009 pukul 07.09 mengatakan...

Ternyata mbah google akan mencoba membuat fenomena atau brand baru kayaknya

admin on 28 Oktober 2009 pukul 10.20 mengatakan...

@ deka : he..he..he... lagi sibuk urusan kampus nih,. biasalah mahasiswa baru ,...

share our secret on 28 Oktober 2009 pukul 17.50 mengatakan...

Sdh beberapa bulan di drop kok pr saya masih nol yah..., kudu gimana nih kang ayo tanggung jawab hahaha....

secangkir teh dan sekerat roti on 29 Oktober 2009 pukul 01.59 mengatakan...

gak peduli ah, tetwep blog, karena gak pake acranya bisnis2an... hehe

ardianzzz on 29 Oktober 2009 pukul 05.14 mengatakan...

hebatnya, saya nggak pernah membuka webmaster tools Apalagi ngurusin pagerank...
heheh untung tuh dapet 3

Koko on 8 November 2009 pukul 02.51 mengatakan...

apakah semua itu benar

Posting Komentar

 

My Blog List

Followers